Surprise Me!

Oknum Polisi Dicopot Jabatan Usai Gelar Pesta Pernikahan

2020-10-05 3,436 Dailymotion

LABUHAN BATU, KOMPAS.TV - Kasat Intelkam Polres Serdang Badagai dicopot dari jabatannya setelah video pesta pernikahan yang digelar di tengah pandemic viral di media sosial. <br /> <br />"Diduga yang bersangkutan memang bersalah telah melanggar protokol kesehatan pada saat melaksanakan hajatan pesta pernikahan yang bersangkutan," kata Kabid Humas Polda Sumatera Utara Kombes Tatan Dirsan Atmaja. <br /> <br />Sebelumnya video pesta pernikahan di Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara, menjadi perbincangan karena dianggap tidak menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19. <br /> <br />Dalam video terlihat pengantin dan tamu tidak menjaga jarak dan tidak menggunakan masker. <br /> <br />Kabid Humas Polda Sumatera Utara Kombes Tatan Dirsan Atmaja menyebut personel yang bersangkutan saat ini telah dimutasi ke Polda Sumatera Utara. <br /> <br />"Jadi yang bersangkutan saat ini sudah menjadi pamayatma Polda Sumatera Utara sambil menunggu pelaksanaan sidang disiplin yang dilaksanakan oleh Divisi Propam Polda Sumut," ujarnya. <br /> <br />Sanksi akan ditetapkan setelah pemeriksaan Propam Polda Sumatera Utara selesai. <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon