Surprise Me!

Tidak Terima Ditegur, Sopir Angkot Keroyok Petugas Dishub!

2020-10-07 1,592 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tak terima rekannya ditegur, sejumlah sopir angkutan kota mengeroyok seorang petugas Dinas Perhubungan di Terminal Pulogadung, Jakarta Timur. <br /> <br />Sopir angkot ditegur petugas karena menyenggol mobil patroli Dinas Perhubungan. <br /> <br />Ini lah video amatir yang merekam pengeroyokan sekelompok sopir angkot terhadap seorang petugas Dishub di Terminal Pulo Gadung dini hari tadi (07/10). <br /> <br />Aksi ini terjadi setelah salah satu sopir angkot tidak terima ditegur oleh petugas seusai menyenggol kendaraan operasional Dishub. <br /> <br />Melihat percekcokan, sejumlah sopir angkot datang menghampiri dan langsung menghakimi petugas beramai-ramai. <br /> <br />Untuk mencegah keributan lebih lanjut, polisi yang datang ke lokasi akhirnya membawa sejumlah sopir angkot dan anggota Dishub ke Kantor Polsek Pulogadung untuk dimediasi. <br /> <br />Kedua belah pihak akhirnya sepakat berdamai dan menyelesaikan masalah secara kekeluargaan. <br /> <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon