JAKARTA, KOMPAS.TV Ada penambahan sebanyak 3.565 kasus baru terkonfirmasi positif Corona pada hari ini (29/10/2020). <br /> <br />Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 menyebutkan dari penambahan tersebut total kasus terkonfirmasi positif Corona di Indonesia sejak Maret 2020 hingga saat ini (29/10/2020) adalah sebanyak 404.048 kasus. <br /> <br />Sementara itu ada 3.985 kasus yang sembuh dari Covid-19. Angka ini menjadikan total pasien sembuh dari Corona di Indonesia menjadi 329.778 kasus. <br /> <br />Sedangkan per hari ini ada penambahan kasus meninggal dunia sebanyak 89 kasus dan menjadikan total kasus meninggal dunia akibat virus Corona sebanyak 13.701 kasus. <br /> <br />Pemerintah terus mengingatkan agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 dengan menerapkan jaga jarak, mencuci tangan dan menggunakan masker. <br /> <br />
