Surprise Me!

Polda Sumbar Ungkap Motif Tersangka Moge Geber Motor ke Prajurit TNI

2020-10-31 447 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kabid Humas Polda Sumatera Barat Kombes Satake Bayu mengungkapkan motif tersangka komunitas moge yang menggeber motor sebelum mengerok prajurit TNI di Bukittinggi, Jumat (30/10/2020). <br /> <br />"Mungkin karena mereka mengendarai kendaraan moge dengan kecepatan tinggi sambil mungkin mereka merasa ada kegembiraan mereka melakukan hal seperti itu," ujarnya saat dihubungi KompasTV. <br /> <br />Kombes Satake Bayu menyebutkan jika kini ada 13 motor yang diamankan untuk proses pengecekan kelengkapan administrasi kendaraan dan kini masih dalam proses pemeriksaan. <br /> <br />Kronologi pemukulan dan penganiayaan prajurit TNI berawal ketika kedua korban yaitu Serda Mistari dan Serda Yusuf tengah berboncengan. <br /> <br />Keduanya pun mendengar suara sirene Patwal Polres Bukittinggi yang mengawal rombongan moge. <br /> <br />Kedua nya pun sempat meminggirkan kendaraan dan mempersilakan rombongan moge lewat. <br /> <br />Saat keduanya melanjutkan perjalanan, mereka bertemu beberapa pengendara moge yang tertinggal rombongan. <br /> <br />Kedua korban sempat kaget hingga terjatuh saat pengendara moge menggeber motornya. <br /> <br />Korban pun mencoba mengejar pengendara moge dan memberhentikannya. <br /> <br />Setelah terjatuh kedua korban mencoba mengejar dan memberhentikan pengendara moge, rombongan moge pun berhenti. <br /> <br />Kedua korban sempat terlibat adu mulut dengan pengendara moge. <br /> <br />Meski telah menyampaikan jika keduanya adalah prajurit TNI, rombongan pengendara moge tetap mengejar dan mengeroyok kedua korban. <br /> <br />Tak hanya itu, keduanya juga diancam akan ditembak. <br /> <br />Warga disekitar lokasi kejadian pun berusaha melerai rombongan moge. <br /> <br />Setelah melakukan pemukulan, rombongan pengendara moge langsung melanjurkan perjalanan. <br /> <br /> <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon