Surprise Me!

Mobil Mewah Tabrak Warung Bakmie Hingga Rusak Parah, Ini Penjelasan Saksi Mata

2020-11-13 1 Dailymotion

KOMPAS.TV - Kecelakaan tunggal melibatkan sebuah mobil mewah, Ford Mustang di Kawasan Sungailiat, Bangka Beliitung. <br /> <br />Tak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. <br /> <br />Mobil mustang ini menabrak sebuah warung makan di Kawasan Jalan Raya Kuday, Kecamatan Sungailiat, Kabupaten Bangka. <br /> <br />Mobil tersebut diduga menabrak warung makan setelah sebelumnya pengemudi tak bisa mengendalikan kendaraan yang diduga melaju dalam kecepatan tinggi. <br /> <br />Akibat kecelakaan ini, sebagian bangunan warung dan toko cat yang ditabrak mobil mewah jenis Ford Mustang ini mengalami kerusakan cukup berat. <br /> <br />Bagian depan mobil juga terlihat mengalami kerusakan pasca kecelakaan. <br /> <br />Polisi pun segera menyelidiki kecelakaan ini dan bertanya ke sejumlah saksi mata. <br /> <br />Kasat Lantas Polres Bangka, Iptu Nannang Suwardi mengungkapkan kronologis kejadian dimana mobil tersebut hendak melaju dari arah Sungailiat menuju arah Simpang Satu Kuday. <br /> <br />"Setibanya di Jalan Raya Kuday tepatnya di depan Toko Cat Nippon Kecamatan Sungailiat Kabupaten Bangka karekna jalan raya tersebut terdapat pasir sehingga mobil Ford Mustang warna Oranye B 828 JJH yang dikendarai Jeffry oleng serta hilang kendali karena melaju dengan kecepatan tinggi sehingga menabrak Toko Bakmie Ahiung," kata Nannang Suwardi, Kamis (12/11/2020) malam. <br /> <br />Dilanjutkannya, kejadian ini dikenakan Pasal 310 ayat (2) Undang-Undang (UU) Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalulintas dan Angkutan Jalan. <br /> <br />"Kecelakaan tersebut diselesaikan secara kekeluargaan di mana pihak pengendara Mobil Ford Mustang warna Oranye B 828 JJH bersedia menanggung seluruh perbaikan Toko Bakmie Ahiung yang rusak," ujar Nannang. <br /> <br />Ditambahkannya, kondisi pengemudi dan penumpang mobil Ford Mustang warna Oranye B 828 JJH, keduanya <br />tidak mengalami luka-luka. <br /> <br />"Kerugian mobil Ford Mustang warna Oranye B 828 JJH diperkirakan sekitar Rp20.000.000, sedangkan kondisi jalan dalam keadaan cuaca cerah di sore hari, jalan lurus, beraspal baik dan terdapat pasir, status jaya Kabupaten Bangka," ungkap Nannang <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon