Surprise Me!

Mahfud MD: Tokoh Agama Harus Jadi Contoh Teladan Patuhi Protokol Kesehatan

2020-11-17 3,938 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemerintah bersikap tegas terhadap kerumunan yang terjadi pada acara pemimpin FPI Habib Rizieq Shihab di kawasan Petamburan, Jakarta, Sabtu (14/11/2020) malam lalu. <br /> <br />"Orang yang sengaja melakukan kerumunan masa tanpa mengindahkan protokol kesehatan berpotensi menjadi pembunuh potensial terhhadap kelompok rentan," kata Mahfud MD. <br /> <br />"Khusus kepada tokoh agama dan tokoh masyarakat diharapkan untuk memberikan contoh dan teladan kepada semua warga agar mematuhi protokol kesehatan," lanjutnya. <br /> <br />Menko Polhukam Mahfud MD memperingatkan penegak hukum akan menindak tegas kepada pihak-pihak yang menyebabkan kerumunan orang termasuk kepada kepala daerah hingga pemuka agama. <br /> <br />Sementara itu menanggapi kritikan dari pemerintah, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan Pemprov DKI Jakarta serius dan tidak main-main dalam menegakkan protokol kesehatan. <br /> <br />Menurut Anies, ketegasan tersebut tercermin dalam sanksi yang diberikan oleh penyelenggaraan acara pernikahan putri Rizieq Shihab. <br /> <br />Di sisi lain, Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta, menyatakan penerapan denda 50 juta rupiah bukanlah tindakan optimal di masa pandemi Covid-19 saat ini, karena yang dikhawatirkan dari kerumunan di Petamburan tersebut adalah potensi klaster baru corona. <br /> <br />Semoga kerumunan seperti di Petamburan ini tidak terjadi lagi di saat Indonesia masih pandemi Covid-19. <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon