Surprise Me!

Krisis Air Bersih, Warga Manfaatkan Air Dari Pipa Bocor

2020-11-19 836 Dailymotion

KUPANG, KOMPAS.TV - Dampak musim kemarau tahun ini sangat dirasakan sebagian besar warga Kota Kupang karena mengalami krisis air bersih akibat debit sumber mata air menurun drastis. <br /> <br />Sebagian warga Kelurahan Fatufeto dan Manutapen, Kecamatan Alak terpaksa harus berupaya mencari sumber air bersih untuk dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari. <br /> <br />Para warga memanfaatkan air bersih yang keluar dari pipa induk yang bocor. Dengan menggunakan jeriken, setiap hari warga mengantri di pipa tersebut untuk bisa mendapatkan air bersih. <br /> <br />Warga mengaku, meski di perumahan mereka terpasang saluran air PDAM namun belakangan air PDAM tidak pernah mengalir hingga ke rumah mereka. <br /> <br />Sementara untuk kebutuhan mandi dan cuci, sebagian warga dari dua kelurahan itu memanfaatkan air kali yang masih tersedia. <br /> <br />Warga berharap, adanya solusi dari Pemerintah Kota Kupang dalam mengatasi krisis air bersih yang selalu terjadi setiap tahun. <br /> <br />#krisisair #airbersih #pipabocor <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon