Surprise Me!

Viral Brimob dan Jawara Silat Berhadapan Pasang Kuda-Kuda di Aksi 1812

2020-12-19 1,181 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV Ada sebuah momen menarik saat pembubaran massa aksi 1812 pada Jumat (18/12/2020). <br /> <br />Momen saat seorang anggota brimob berhadapan dengan jawara silat menjadi viral di media sosial. <br /> <br />Keduanya terlihat memasang kuda-kuda. Lelaki dengan baju pangsi biru khas Jawara Betawi menantang anggota Brimob. Anggota Brimob dan massa pun sempat bersitegang saat pasang posisi kuda-kuda. Satu anggota Brimob kemudian maju menghampiri pria berbaju pangsi biru. <br /> <br />Polisi dan peserta aksi 1812 lainnya kemudian melerai. Tak berselang lama kisruh pun tak terhindarkan. <br /> <br />Momen ini terjadi di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Jumat (18/12/2020) sat polisi berusaha membubarkan massa aksi 1812. <br /> <br />Sebelumnya, polisi tak mengizinkan aksi 1812 ini berlangsung karena masih dalam masa pandemi Corona. Hal ini sebagai upaya untuk mencegah penyebaran dan penularan Covid-19. <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon