KOMPAS.TV - Periode libur akhir tahun semakin dekat. Satgas Penanganan Covid-19 kembali mengingatkan masyarakat untuk menahan diri dalam bepergian, jika tidak terlalu mendesak. <br /> <br />Masih adanya pandemi covid-19 membuat polisi harus bekerja lebih keras untuk mengamankan natal dan tahun baru 2021. <br /> <br />Dandim 0501/Jakarta Pusat Kolonel Inf Luqman Arief, Kapolres Jakarta Pusat Kombes Heru Novianto beserta Wali Kota Jakarta Pusat Bayu Meghantara datang untuk mengecek Gereja Katedral Jakarta pada pukul 19.58. <br /> <br />"Gereja Katedral ini sudah sangat ketat protokol kesehatannya," kata Kombes Heru. <br /> <br />Heru menambahkan semua jemaat yang ingin mendaftar untuk mengikuti misa di Natal harus melakukan registrasi secara online. <br /> <br />Kapasitas jemaat pun, lanjutnya, Gereja Katedral batasi maksimal sekitar 300 orang. <br /> <br />"Mereka (Gereja Katedral) sangat selektif sekali. Dan mereka pada saat masuk dilakukan cek rapid, yakinkan bahwa mereka yang ingin ibadah dalam keadaan sehat," jelas dia. <br /> <br />Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus juga menyebutkan polisi tak hanya mengamankan gereja dan arus mudik tapi juga memastikan masyarakat menerapkan protokol kesehatan covid-19. <br /> <br />
