Surprise Me!

Begini Wujud Seaglider Temuan Nelayan

2021-01-04 544 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV Sempat diduga drone, sebuah alat yang ditemukan nelayan Indonesia di perairan Selayar pada 26 Desember lalu, ternyata adalah seaglider. <br /> <br />KSAL Laksamana TNI Yudo Margono mengatakan seaglider tersebut dibawa ke Hidrosal karena ini lembaga yang kompeten untuk meneliti adanya peralatan tersebut. <br /> <br />Lebih lanjut Yudo menjelaskan bahwa benda itu terbuat dari aluminium dengan dua sayap dan propeller serta antena belakang. <br /> <br />"Data-datanya, badan terbuat dari aluminium dengan dua sayap 50 cm, panjang bodi 225 cm, kemudian propeller 18 cm di bawah, panjang antena yang belakang 93 cm. <br /> <br />"Kemudian terdapat instrumen mirip kamera terletak di bodi" ujar Yudo, dalam jumpa pers di Pusat Hidrografi dan Oseanografi (Pushidrosal) TNI AL, Ancol, Jakarta Utara, Senin (4/1/2021). <br /> <br />Yudo mengatakan saat diteliti seaglider tersebut tidak ditemukan ciri-ciri perusahaan negara pembuat. <br /> <br />Biasanya alat ini banyak digunakan untuk keperluan survei atau untuk mencari data oseanografi di laut, di awah lautan. <br /> <br />"Alat ini bisa digunakan untuk industri maupun digunakan untuk pertahanan. Tergantung siapa yang memakai," kata KSAL. <br /> <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon