JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo kemarin (13/01) menerima suntikan dosis pertama vaksin covid-19 Sinovac. <br /> <br />Penyuntikan ini dilakukan oleh Tim Dokter Kepresidenan. <br /> <br />Sebelum penyuntikan, Tim Dokter Kepresidenan memeriksa tekanan darah presiden. <br /> <br />Setelahnya, Tim Dokter Kepresidenan juga menunjukkan kotak vaksin bertuliskan Sinovac sebelum menyuntikan vaksin ke Presiden Jokowi. <br /> <br />Presiden kemudian mendapatkan suntikan vaksin dosis pertama di lengan bagian kiri. <br /> <br />Setelah Presiden Jokowi, sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju juga turut diberi suntikan vaksin Sinovac. <br /> <br />Vaksinasi covid-19 perdana yang dijalani sejumlah perwakilan dari berbagai latar belakang, bukanlah tanpa alsan. <br /> <br />Diharapkan aksi ini dapat mendorong masyarakat untuk lebih yakin dan terlibat aktif dalam vaksinasi secara nasional. <br /> <br /> <br /> <br /> <br />
