SUKABUMI, KOMPAS.TV - Hektaran kebun cabai di Kabupaten Sukabumi, mengalami gagal panen karena hampir seluruh cabai yang ditanam oleh para petani, mengalami busuk disemaian. <br /> <br />Gagal panen ini dialami oleh para petani cabai di wilayah Desa Purwasedar dan Desa Ciracap, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi. <br /> <br />Kegagalan panen cabai diakibatkan karena cuaca buruk melanda wilayah tersebut, yang akhirnya cabai yang harusnya dipanen busuk disemaian karena terus terusan diguyur hujan. <br /> <br />Sebelumnya para petani tersebut bisa menanam sampai 15 ribu pohon per musim nya. Namun kini karena mengalami kerugian, mereka hanya bisa menanam 7 ribu pohon, yang hasilnyapun tidak maksimal. <br /> <br />Hanya seperempatnya saja mereka bisa panen, dengan cara mempercepat pemetikan sebelum cabai tersebut benar benar matang, karena kalau tidak cepat dipanen, ditakutkan cabai tersebut busuk karena hujan. <br /> <br />Merekapun mengalami kerugian rata rata mencapai 15 juta rupiah. <br /> <br />Untuk lebih tahu berita terup date seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah . <br /> <br />IG: https://www.instagram.com/kompastvjabar/ <br /> <br />Youtube: https://www.youtube.com/c/kompastvjaw... <br /> <br />Twitter: https://www.twitter.com/kompastv_jabar/ <br /> <br />Facebook: https://www.Facebook.com/kompastvjabar/ <br /> <br /> <br /> <br />
