Surprise Me!

Buat Kerumunan, Artis TikTok Virnsboys Diperiksa Polisi

2021-01-26 1 Dailymotion

MADIUN, KOMPAS.TV - Video amatir jumpa penggemar artis TikTok yang populer dengan nama Virnsboys ini beredar luas di media sosial. <br /> <br />Peristiwa ini terjadi di sebuah rumah makan di jalan Bali, Kota Madiun, Jawa Timur pada Minggu (24/1/2021) sore. <br /> <br />Satuan Reserse Kriminal Polres Madiun Kota beserta Tim Gugus Pencegahan Covid-19 turun tangan. Pasalnya, di Kota Madiun sedang menerapkan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 yang kian hari kian meningkat. <br /> <br />10 artis TikTok, manajemen artis dan pengelola rumah makan diperiksa oleh polisi. Polisi sedang mendalami unsur ajakan untuk berkerumun di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini. Polisi juga masih menentukan apakah ada unsur pelanggaran protokol kesehatan dalam kasus ini. <br /> <br />Selain menutup rumah makan untuk sementara waktu, jika ditemukan unsur kesengajaan, polisi akan menjerat dengan pasal 14 ayat 1 UU nomer 4 tahun 1984 tentang wabah penyakit menular atau pasal 93 UU nomer 6 tahun 2018 tentang kekarantinaan kesehatan dengan ancaman 1 tahun penjara. <br /> <br />Video Editor: Lisa Nurjannah <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon