Surprise Me!

Kapolri Ketemu Mahkamah Agung, Bahas Tilang Elektronik

2021-02-02 1,263 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengunjungi kantor Mahkamah Agung, Selasa (2/2/2021), bersama sejumlah perwira tinggi Polri. <br /> <br />Usai pertemuan tertutup Kapolri memberikan pernyataan pers terkait sejumlah hal yang dibahas untuk ke depan. <br /> <br />Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan selain bersilaturahmi, pertemuan tersebut membahas program kebijakan ke depan. <br /> <br />"Beberapa program yang akan dilaksanakan ke depan, tentang tilang elektronik, ingin ubah pola, biasanya sidang ingin diubah menjadi langsung diputuskan dalam sistem elektronik, sehingga perlu ada penyesuaian- penyesuaian."ungkap Listyo pada media. <br /> <br />Kemudian selanjutnya Listyo juga menjelaskan pelayanan terpadu tentang pelayanan publik terkait masalah proses hukum. <br /> <br />"Kita bicarakan ke depan masyarakat dengan memanfaatkan sistem aplikasi bersama, dapat mendapatkan layanan informasi terkait prodes di kepolisian, di pengadilan dan juga kejaksaan."ungkap Listyo. <br /> <br />Lebih lanjut terkait pandemi Covid-19, Listyo berharap akan adanya sistem yang harus disiapkan, sehingga penegakan hukum yang perlu interaksi bisa dihindari dengan sistem virtual. <br /> <br />Usai dilantik sebagai Kapolri, Jenderal Sigit sudah melakukan silaturahmi ke sejumlah ormas Islam. <br /> <br />Ormas Islam yang pertama dikunjungi adalah PBNU, PP Muhammadiyah, DPP Rabithah Alawiyah hingga pada Minggu (31/1) malam, Jenderal Sigit mengunjungi MUI. <br /> <br />Kemudian pada Senin (1/2), Jenderal Sigit mengunjungi Mabes TNI AU. <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon