Surprise Me!

Yogyakarta Dirikan 4 Posko Tes Antigen di Pintu Masuk Berbatasan dengan Jateng

2021-02-12 452 Dailymotion

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Untuk meminimalkan penyebaran Covid-19 di Yogyakarta selama masa libur imlek, pemerintah setempat mendirikan 4 posko pemeriksaan tes antigen. <br /> <br />Posko didirikan di sejumlah pintu masuk Yogyakarta yang berbatasan langsung dengan Jawa Tengah. <br /> <br />Demi menekan penyebaran Covid-19, pemerintah provinsi DIY bekerja sama dengan kepolisian setempat mendirikan posko tes antigen yang beroperasi selama masa liburan imlek. <br /> <br />Posko tes antigen berdiri di 4 titik yang menjadi pintu masuk ke Yogyakarta. <br /> <br />Diantaranya di kawasan Tempel dan Prambanan di Sleman, Temon, Kulonprogo, serta Dlingo, Bantul. <br /> <br />Tes antigen pun dilakukan secara acak kepada para pengendara yang masuk ke Yogyakarta. <br /> <br />Untuk mereka yang terdeteksi positif Covid-19, selanjutnya akan ditangani oleh Satgas Covid-19 Provinsi DIY. <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon