Surprise Me!

Aplikasi Clubhouse Dapat Kucuran Dana Segar

2021-02-18 1,457 Dailymotion

KOMPAS.TV - Aplikasi Clubhouse yang viral karena kicauan Elon Musk dikabarkan baru saja mendapat kucuran dana segar dari putaran pendanaan Seri B. <br /> <br />Pendanaan didapat dari perusahaan modal Ventura asal Amerika Serikat, Andreessen Horowitz. <br /> <br />Di Indonesia sendiri, aplikasi yang baru booming ini terancam diblokir Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). <br /> <br />Pasalnya aplikasi Clubhouse belum terdaftar sebagai penyelenggara sistem elektronik (PSE) di Indonesia. <br /> <br />Ini sesuai dengan peraturan Menteri Kominfo Nomor 5 Tahun 2020 yang menyebut aplikasi tak terdaftar terancam sanksi pemutusan akses. <br /> <br />Harapannya, Clubhouse bisa segera mendaftar sesuai ketentuan agar tidak dikenai sanksi. <br /> <br />Masa pendaftaran PSE di Indonesia dibuka selama 6 bulan sejak peraturan diundangkan pada 24 November 2020. <br /> <br />Artinya, Clubhouse memiliki waktu setidaknya hingga 24 Mei 2021 mendatang untuk mendaftarkan diri. <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon