JAKARTA, KOMPAS.TV - Kelompok lanjut usia atau warga berusia 60 tahun ke atas menjadi salah satu kelompok prioritas pada program vaksinasi tahap kedua yang juga menargetkan pekerja publik. <br /> <br />Vaksinasi untuk target kelompok ini dimulai di Jakarta dan ibu kota provinsi untuk se-Indonesia. <br /> <br />Namun dalam fase awal diprioritaskan untuk Jawa dan Bali. Pasalnya terdapat lebih dari 65 persen kasus Covid-19 nasional tercatat di Jawa-Bali. <br /> <br />Lalu bagaimana cara pendaftarannya? <br /> <br />Ada dua mekanisme pendaftaran. <br /> <br />Pertama melalui fasilitas kesehatan masyarakat baik di puskesmas maupun rumah sakit pemerintah. <br /> <br />Peserta dapat mendaftar melalui link atau tautan di situs internet Kementerian Kesehatan (kemkes.go.id), dan KPC-PEN, covid-19.go.id, dan wajib mengisi sejumlah pertanyaan. <br /> <br />Bagi warga lansia yang kesulitan mendaftar dapat meminta bantuan keluarga atau pengurus RT-RW. <br /> <br />Setelah mengisi data, maka seluruh data peserta akan masuk ke Dinas Kesehatan provinsi masing-masing. <br /> <br />Selanjutnya dinas kesehatan akan menentukan jadwal termasuk hari, waktu, serta lokasi pelaksanaan vaksinasi, kepada masyarakat lanjut usia. <br /> <br />Mekanisme kedua, melalui program vaksinasi massal oleh organisasi dan instansi. <br /> <br />Organisasi atau instansi dapat bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan atau Dinas Kesehatan untuk melakukan vaksinasi massal. <br /> <br />Organisasi dan instansi yang sudah menjalin kerja sama akan menentukan jadwal, termasuk hari, waktu, serta lokasi pelaksanaan vaksinasi, kepada masyarakat lanjut usia. <br /> <br />Bila Anda masih bingung, tak ada salahnya membaca di situs internet Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC PEN) di covid-19.go.id. <br /> <br />
