KOMPAS.TV - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, meninjau lokasi rencana layanan drive-thru (dalam kendaraan) untuk proses vaksinasi COVID-19 di lahan destinasi wisata Waterbom Kuta, Bali. <br /> <br />Adapun 5 destinasi wisata di Bali akan dijadikan lokasi vaksinasi. <br /> <br />Lahan seluas 2,7 hektar sudah disiapkan di destinasi wisata waterboom kuta untuk pelaksanaan wisata berbasis vaksin. <br /> <br />Menurut Sandiaga Uno, vaksinasi nantinya akan dilakukan dengan konsep park and inject. <br /> <br />Kemenparekraf mencanangkan ada 5 destinasi wisata yang akan menjadi lokasi vaksinasi, yakni Kawasan Nusa Dua, Ubud, Kuta, Sanur dan Nusa Penida. <br /> <br /> <br />
