KOMPAS.TV - Varian baru mutasi virus corona B117 asal Inggris telah masuk Indonesia. Masyarakat diharapkan lebih waspada karena varian baru corona ini disebut menyebar dengan cepat serta lebih cepat menular. <br /> <br />Kementerian Kesehatan menyebutkan bahwa ada dua kasus mutasi corona di Indonesia. <br /> <br />Menurut Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Karawang, dua kasus corona B117 menginfeksi warga Karawang di Kecamatan Pedes dan Kecamatan Lemahabang. <br /> <br />Keduanya tertular saat menjadi buruh migran di Arab Saudi. Tim Satgas Covid-19 Kabupaten Karawang lanjut menangani keduanya, termasuk keluarganya. <br /> <br />Sebelumnya, kedua pasien dikarantina di Wisma Atlet Jakarta, dan setelah dinyatakan negatif keduanya pulang ke Karawang. <br /> <br />Mutasi baru corona B117 disebut lebih menular karena mengalami replikasi lebih cepat di dalam tenggorokan. <br /> <br />Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung. <br /> <br />
