Surprise Me!

Bantu Berantas Buta Aksara, TNI Ajarkan Baca dan Tulis pada Warga Desa di Jember

2021-03-08 2,427 Dailymotion

KOMPAS.TV - Perjalanan puluhan kilometer dari pusat kota sudah rutin dilewati oleh para Tentara Nasional Indonesia dari Kodim 0824 Jember, Jawa Timur. <br /> <br />Tak hanya bertugas untuk menjaga NKRI, para prajurit ini pun tengah bertugas membantu mengentaskan warga buta aksara. <br /> <br />20 warga yang terdaftar menjadi peserta belajar baca dan tulis ini, merupakan warga lanjut usia yang berada di Dusun Sumberlanas Desa Harjomulyo, Kecamatan Silo, Jember, Jawa Timur. Lokasi dusun ini terpencil. <br /> <br />Satu persatu para peserta, dikenalkan dengan huruf. Kemudian akan diminta untuk menuliskan di buku yang sudah disiapkan. <br /> <br />Dengan penuh kesabaran, para prajurit tni, meyakinkan para peserta, bahwa bisa membaca dan menulis akan berguna bagi mereka ke depannya. <br /> <br />Belajar membaca dan menulis yang digelar oleh TNI sangat dirasakan manfaatnya oleh warga karena sejak kecil warga tak pernah mengenyam bangku sekolah. <br /> <br />Gerakan pengentasan buta aksara bagi warg merupakan salah satu rangkaian kegiatan TNI Manunggal membangun desa 2021 yang dilakukan Kodim 0824 Jember. <br /> <br />Kegiatan ini mendidik warga agar bebas dari stigma buta huruf dan tidak bisa membaca, karena pada prinsipnya tidak ada kata terlambat untuk belajar <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon