Surprise Me!

Momen Menhan Prabowo Resmikan Kapal Selam Alugoro Buatan Indonesia Bersama Korea Selatan

2021-03-17 1,412 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV Menteri Pertahanan Prabowo Subianto telah meresmikan kehadiran kapal selam bernama Alugoro-405 di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (17/3/2021). <br /> <br />Dikutip dari rilis tertulis web Kementerian Pertahanan, Alugoro ini dibangun oleh Kementerian Pertahanan melalui perusahaan dalam negeri PT PAL Indonesia. <br /> <br />Alugoro dikerjakan Indonesia bekerja sama dengan perusahaan Korea Selatan, Daweoo Shipbuilding and Marine Engineering (DSME). <br /> <br />Nantinya Alugoro ini nantinya akan dioperasikan Komando Armada II. <br /> <br />Dalam prosesi penandatanganan Berita Acara Serah Terima Kapal Selam tersebut, <br /> <br />Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto dalam sambutanya mengapresiasi hal ini. <br /> <br />Prabowo Subianto menegaskan kehadiran kapal selam terbaru Alugoro-405 bukan menjadi penanda Indonesia ingin mengancam negara mana pun. <br /> <br />"Kita sadari bersama betapa pentingnya pertahanan kita. Kita sedang membangun kemampuan pertahanan kita. Bukan karena kita ingin gagah-gagahan. Bukan karena kita ingin mengancam siapapun. Tidak. Berkali-kali, turun termurun dari pendiri bangsa kita, kita tegaskan bahwa bangsa Indonesia cinta damai tapi lebih cinta kemerdekaan," tegas Menhan Prabowo dikutip pernyataannya lewat rilis tertulis. <br /> <br />Video Editor: Noval <br /> <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon