Surprise Me!

Tanggapi All England, Sejumlah Pemain Timnas Bulu Tangkis Indonesia Protes Lewat Instagram

2021-03-18 560 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sejumlah pemain Tim Nasional (Timnas) Bulu Tangkis Indonesia, mengungkapkan protes dan kekecewaan mereka lewat unggahan di akun Instagram pribadi masing-masing. <br /> <br />Protes dan kekecewaan itu dilontarkan setelah Badminton World Federation (BWF) meminta Indonesia mundur dari ajang bergengsi All England 2021 di Birmingham Inggris. <br /> <br />Sejumlah pemain Timnas pun kompak mengunggah logo BWF dan memention akun Instagram @bwf.official. <br /> <br />Mereka yang terpantau mengunggah protes tersebut adalah Greysia Polii, Kevin Sanjaya Sukamuljo, Marcus Fernaldi Gideon, Mohammad Ahsan, Hendra Setiawan, Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, Fajar Alfian, dan Rian Ardianto. <br /> <br />BWF beralasan bahwa Layanan Kesehatan Nasional Inggris (NHS) mengabarkan tentang adanya seorang penumpang pesawat yang terindikasi positif Covid-19, dalam penerbangan yang sama dengan rombongan Timnas Bulu Tangkis Indonesia. <br /> <br />Seluruh rombongan dan pemain Timnas Indonesia pun harus menjalani ketentuan Pemerintah Inggris, untuk menjalani isolasi selama 10 hari. <br /> <br />Tim Indonesia pun terpaksa mundur dari pertandingan All England 2021 dan menjalani isolasi sampai tanggal 23 Maret 2021 di Crowne Plaza Birmingham City Centre. <br /> <br />Video Editor: Lisa Nurjannah <br /> <br /> <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon