Surprise Me!

Kesaksian Pastor Gereja Katedral Makassar Mengenai Kronologi Ledakan Bom

2021-03-28 1,047 Dailymotion

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Pastor dari Gereja Katedral Makassar, Wilhelmus Tulak menjelaskan kronologi ledakan yang terjadi di gerejanya, Minggu (28/3/2021). <br /> <br />Dalam program Breaking News Kompas TV, Wlihelmus menjelaskan, peristiwa itu diperkirakan terjadi pada pukul 10.30 Wita. Ledakan terjadi persis setelah ibadah misa kedua. <br /> <br />"Umat yang ikut ibadah kedua sudah pada pulang. Kebetulan gereja punya beberapa pintu masuk dan pintu keluar. Jadi tidak konsentrasi di di satu pintu," katanya, Minggu. <br /> <br />Menurut Wlihelmus, Ketika umat misa kedua pulang dan yang lain masuk, datanglah pelaku bom bunuh diri itu naik motor mau masuk ke lokasi gereja. <br /> <br />"Tapi sudah diamati petugas keamanan kami dan dia menahan di pintu itu gerbang dan di situlah terjadi ledakan," kata Wilhelmus. <br /> <br />Ia juga menuturkan dari pengamatan petugas keamanan, dia melihat ada dua orang mencurigakan, jadi diamati, lalu nekat mau masuk ke lokasi gereja tapi ditahan hingga terjadi ledakan. <br /> <br />Ia menegaskan bahwa ledakan terjadi ketika pelaku ditahan di pintu masuk halaman, bukan pintu masuk gereja. <br /> <br />Video editor: Agung <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon