Surprise Me!

Polisi akan Selidiki Kartu Anggota Klub Tembak yang dimiliki Terduga Teroris Penyerang Mabes Polri

2021-04-01 1,072 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Polisi akan menyelidiki dan meminta konfirmasi terkait kartu anggota Perbakin yang dimiliki oleh pelaku terduga teroris ZA yang menyerang Mabes Polri pada Rabu (31/3) sore. <br /> <br />hal ini disampaikan Karopenmas Divisi Humas Mabes Polri Rusdi Hartono saat ditanya wartawan di Mabes Polri, Kamis (1/4). <br /> <br />Ia juga akan berkoordinasi dengan perbakin terkait temuan ini. <br /> <br />"Polri sedang mendalami, berkoordinasi dengan perbakin masalah klub ini sedang didalami,"ujar Rusdi Hartono. <br /> <br />Sementera itu, dilansir dari Kompas.com, Dewan Penasihat Perbakin, Bambang Soesatyo menjelaskan terduga teroris tidak terdaftar dalam anggota perbakin. <br /> <br />"Setelah saya cek di database Perbakin yang bersangkutan tidak terdaftar. Dia bukan anggota Perbakin," ujar Bambang Soesatyo. <br /> <br />"Dan Basis Shooting Club sudah tidak tercatat lagi di Pengprov PERBAKIN DKI," kata Bamsoet <br /> <br />Bamsoet menjelaskan, untuk menjadi anggota Perbakin diperlukan pelatihan dan rangkaian tes sebelum nantinya mendapatkan kartu sesuai keahliannya. <br /> <br />Video Editor: Lisa <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon