JAKARTA, KOMPAS.TV Pada libur panjang akhir pekan ini (2/4), banyak masyarakat yang meninggalkan ibu kota. <br /> <br />Hal itu terlihat dari peningkatan jumlah penumpang kereta api dari Stasiun Senen. <br /> <br />Hari ini, ada sekitar 4.500 5.000 orang yang berangkat dari Pasar Senen menuju berbagai daerah di Pulau Jawa. <br /> <br />Kepala Humas PT KAI DAOP 1 Eva Chaerunissa mengatakan, meski terjadi pelonjakan penumpan, PT KAI masih menetapkan 70% jumlah maksimal dari total kapasitas penumpang. <br /> <br />"Di masa pandemi jumlah pengguna jasa memang ada peningkatan tetapi tetap aja pembatasan di angka 70% maksimal jumlah penumpang agar jarak fisiknya tetap terjaga", kata Eva saat diwawancara Kompas TV (2/4). <br /> <br />Meski demikian, para penumpang yang hendak menggunakan jasa kereta api diwajibkan untuk melakukan tes Covid-19 sebelum keberangkatan, seperti PCR, Antigen atau Genose. <br /> <br />Penumpang juga diharapkan datang lebih awal, agar tidak terjadi penumpukan sebelum keberagnkatan. <br /> <br />
