MALANG, KOMPAS.TV - 60 rumah warga di Malang, Jawa Timur yang terdampak gempa 6,1 magnitudo pada Sabtu (10/04/2021) lalu dirobohkan. <br /> <br />Sejak Senin (12/04/2021) pagi pembongkaran dan perobohan rumah dilakukan oleh personel TNI dibantu relawan dan warga. <br /> <br />Rumah warga di Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang, ini harus dirobohkan karena tak layak huni setelah diguncang gempa. <br /> <br />Sementara itu, Jelang Ramadhan, 17 keluarga korban gempa di Desa Majang Tengah, Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang, masih bertahan di pengungsian. <br /> <br />Mereka tetap memasak bersama untuk tradisi megengan menyambut bulan Ramadhan. <br /> <br />Sementara itu, 1 mushola di lingkungan RT ini rusak berat sehingga tidak bisa digunakan warga untuk beribadah. <br /> <br />Gubernur Jawa Timur memantau korban gempa di Desa Sidomulyo, Kecamatan Pronojiwo. <br /> <br />Selain membagikan kebutuhan pokok, Khofifah menawarkan bantuan bagi warga yang rumahnya rusak berat dan sedang. <br /> <br />Bantuan itu berupa dana Rp 500 ribu untuk menyewa rumah selama rumah warga dalam proses perbaikan. <br /> <br />
