MAKASSAR, KOMPAS.TV - Keberadaan masjid cheng hoo di kota makassar memiliki daya tarik tersendiri . Tak hanya sebagai tempat peribatan masjid ceng ho juga jadi lokasi wisatawan yang sarat makna dengan menyajikan bangunan berbagai perpaduan arsitektur. <br /> <br />Terletak di kawasan metro tanjung bunga makassar masjid ceng ho ini didirikan pada tahun 2012 lalu oleh persatuan islam tionghoa sulawesi selatan . Ini sebagai bentuk penghargaan terhadap laksamana ceng ho yang turut menyebarkan agama islam di tanah air . <br /> <br />Masjid ini memiliki ciri tersendiri di banding masjid lain pada umumnya . Terlihat dari warna masjid yang didominasi warna merah dan kubah utamanya yang berundak tiga speerti bentuk pagoda menambah kental ciri khas budaya tionghoa . <br /> <br />Selain itu arsitektur masjid yang juga menggabungkan budaya timur tengah dan bugis makassar menambah menarik masjid ini . Perpaduan ditemukan pada empat kubah kecil berbetuk segi empat yang mengelilingi empat sudut bangunan . Ini sebagai simbol yang bermakna filosofi keilmuan dan kepemimpinan bagi warga bugis makassar . Empat sudut di sebut sulapa appa atau segiempat yang berarti memiliki empat unsur dalam alam semesta yakni api angin air dan tanah . <br /> <br />Masjid muhammad ceng ho menjadi salah satu destinasi wisata religi bagi wisatawan muslim tanah air ataupun manca negara . Tercatat wisatawan dari australia atau tiongkok kerap kali berkunjung ke masjid ini . Bahkan masjid ini juga ramai di kunjungi musafir yang snegaja singgah sebelum melanjutkan perjalanan mereka . <br /> <br /> <br /> <br />#MASJIDCENGHO <br />#RAMADHAN <br />#MASJID <br /> <br /> <br /> <br />
