KOMPAS.TV - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan memantau seleksi Timnas U16 yang digelar di Lapangan D Senayan Jakarta Kamis sore (29/4). <br /> <br />Tim ini dipersiapkan untuk menghadapi Piala AFF U16 2021. <br /> <br />Ada lebih dari 30 pemain dari seluruh daerah di Indonesia yang mengikuti proses seleksi dari 21 April hingga 2 Mei. <br /> <br />Pada kunjungan ini, selain memantau tim, Iriawan juga membakar motivasi calon pemain Garuda Muda. Salah satunya dengan menegaskan tidak ada intervensi terkait proses seleksi. Iriawan menegaskan tidak ada pemain titipan. <br /> <br />Pemain terbaik dalam seleksi dipastikan akan lanjut ke tahap berikutnya. <br /> <br />Iriawan mempercayakan hal ini kepada Kepala Pelatih Bima Sakti yang dibantu Direktur Teknik Indra Sjafrie. <br /> <br />Seleksi ini merupakan wadah membentuk Timnas U16 yang akan berlaga di Piala AFF Indonesia. <br /> <br />Setelah melewati tahap awal, seleksi akan dilanjutkan pada akhir Mei tepatnya usai hari raya Idul Fitri. <br /> <br /> <br /> <br /> <br />
