Surprise Me!

Sempat Berusaha Kabur, 2 Kapal Vietnam Berhasil Ditangkap di Laut Natuna Utara

2021-05-07 607 Dailymotion

NATUNA UTARA, KOMPAS.TV - Dua kapal ikan asing yang berusaha kabur ditangkap kapal pengawas Kementrian Kelautan dan Perikanan di perairan laut Natuna Utara. <br /> <br />Kedua kapal kabur setelah melakukan aktivitas tangkap ikan tak berizin. <br /> <br />Dua kapal ikan berbendera Vietnam ini kabur setelah masuk pengawasan kapal hiu macan. <br /> <br />Meski sirine dan tembakan peringatan telah diberikan, tak membuat laju kapal ikan ini berhenti. <br /> <br />Diduga kegiatan kapal dan awaknya ilegal, sehingga bisa merusak ekosistem laut. <br /> <br />Dari dua kapal Vietnam, tim pengawasan sumber daya kelautan dan perikanan menangkap 10 orang. <br /> <br />Dari hasil pemeriksaan badan kapal, ditemukan kapal ikan asing ini berburu teripang di laut Natuna Utara. <br /> <br />Dengan penggunaan alat pancing trawl, tak hanya teripang yang turut terjaring namun juga berdampak pada kerusakan biota laut lainnya. <br /> <br /> <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon