Surprise Me!

Biden Janji Bangun Ulang Gaza Akibat Pertempuran Israel-Hamas

2021-05-22 1 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Amerika Serikat Joe Biden berjanji membantu membangun kembali kota Gaza yang hancur akibat serangan udara Israel imbas pertempuran udara antara Israel dan Kelompok Militan Hamas. <br /> <br />Menurut Biden menciptakan negara Palestina berdampingan dengan Israel adalah satu-satunya jawaban untuk konflik ini. <br /> <br />Namun, Biden tetap berkomitmen terhadap keamanan Israel. <br /> <br />Namun dia menekankan, "Tidak ada perubahan dalam komitmen saya, komitmen terhadap keamanan Israel," dikutip dari AFP. <br /> <br />Biden mencetuskan ide solusi dua negara bersama adalah negara Palestina berdaulat bersama Israel dan Yerusalem sebagai ibu kota mereka. <br /> <br />Usul itu menjadi landasan diplomasi internasional selama puluhan tahun yang bertujuan mengakhiri konflik Palestina Israel. <br /> <br />Israel dan Militan Hamas telah sepakat melakukan gencatan senjata dimulai pada 21 Mei 2021 pukul 02.00 waktu setempat setelah 11 hari saling serang dengan roket dan rudal. <br /> <br />Dilansir dari Associated Press, pertempuran ini menewaskan lebih dari 250 orang warga Palestina dan 12 orang dari pihak Israel. <br /> <br />Tercatat Hamas dan kelompok Militan Palestina lainnya menembakan lebih dari 4.000 roket ke Israel. Sedangkan, militer Israel mengatakan ratusan serangan udara telah diluncurkan dengan 1.600 target militer. <br /> <br />Video Editor: Lisa Nurjannah <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon