Surprise Me!

Menilik Efektivitas Rencana ASN Bekerja dari Bali

2021-05-27 2,249 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Untuk memulihkan situasi, Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan akan memobilisasi 25 persen Aparatur Sipil Negara dari 7 Kementerian, untuk bekerja dari Bali. <br /> <br />Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno menjelaskan, kebijakan ini telah disepakati sebagai upaya pemulihan dari pemerintah. <br /> <br />Rencana mobilisasi ASN bekerja dari Bali, di tengah tekanan keuangan negara dinilai Ekonom Senior Indef akan menambah beban biaya dari berbagai perjalanan dinas ASN. <br /> <br />Menurut Enny, pengetatan keuangan negara di berbagai aspek seharusnya sudah dimulai. <br /> <br />Sementara, Dinas Pariwisata Provinsi Bali berharap rencana ASN kementerian bekerja dari Bali segera terealisasi untuk menumbuhkan optimisme dan kebangkitan pariwisata Bali. <br /> <br />Benarkah mobilisasi ASN dari sejumlah kementerian untuk bekerja dari Bali tepat dan efektif di tengah situasi saat ini? <br /> <br />Kita bahas bersama Odo Manuhutu, Deputi Koordinasi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kemenko Maritim dan Investasi, dan Riant Nugroho, Pengamat Kebijakan Publik Dari Universitas Indonesia. <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon