GAZA, KOMPAS.TV - Inilah penampakan Bendera Che Guevara yang dikibarkan dalam parade militer kelompok militan Hamas di Gaza (2/6/2021). <br /> <br />Che Guevara merupakan aktivis politik legendaris pada Revolusi Kuba 1959. Che Guevara sebagai simbol pemberontakan dan revolusi. <br /> <br />Kelompok Militan Hamas kembali menggelar parade militer pada 2 Juni 2021. Ratusan pejuang Hamas berpenutup wajah acungkan senapan serbu. Mereka juga memamerkan roket dan senjata lainnya di jalanan Gaza. <br /> <br />Parade militer ini dilakukan usai dilangsungkannya gencatan senjata setelah bertempur dengan Israel selama 11 hari. <br /> <br />Konflik antara Israel dan kelompok militan Hamas berlangsung selama 11 hari dengan serangan udara menggunakan roket dan rudal. <br /> <br />Dalam pertempuran ini lebih dari 250 warga Palestina dan 12 warga Israel tewas dalam peristiwa ini. <br /> <br />Konflik bermula terkait kasus pengusiran warga Palestina dari Sheikh Jarrah, Yerusalem Timur. <br /> <br />Israel dan Kelompok Militan Palestina sepakat untuk melakukan gencatan senjata pada 21 Mei 2021. <br /> <br />Video Editor: Febi Ramdani <br /> <br />
