BANJARMASIN, KOMPAS.TV - Polisi mengungkap motif pembunuhan dengan mutilasi terhadap seorang perempuan di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. <br /> <br />Pelaku nekat membunuh karena ditagih tip uang kencan. <br /> <br />Penemuan jenazah perempuan yang dimutilasi sempat membuat geger warga Banjarmasin. <br /> <br />Setelah ditangkap polisi menyebut motif pelaku adalah kesal karena ditagih tip uang kencan oleh korban. <br /> <br />Setelah membunuh, pelaku juga memutilasi korban. <br /> <br />Pelaku ditangkap tidak sampai 24 jam, setelah jenazah ditemukan di sebuah rumah kosong. <br /> <br />Sebelumnya, warga menemukan jenazah seorang perempuan dalam kondisi tanpa kepala di sebuah rumah kosong di Banjarmasin. <br /> <br />Polisi kemudian melakukan olah TKP, sementara jenazah korban langsung dibawa ke RSUD Ulin Banjarmasin untuk diotopsi. <br /> <br />Polisi menemukan pakaian serta sandal milik korban. <br /> <br />Selain itu juga ditemukan botol air kemasan yang masih tercium aroma alkohol. <br /> <br />
