KOMPAS.TV - Sejumlah korban perampasan tanah mendatangi Bareskrim Polri. Mereka mempertanyakan kelanjutan kasus yang sudah mereka laporkan beberapa waktu lalu. <br /> <br />Setelah sebelumnya sempat membuat laporan, kali ini sejumlah korban perampasan tanah yang tergabung dalam Forum Korban Mafia Tanah kembali mendatangi Bareskrim Polri. <br /> <br />Salah satu korban adalah Guru Besar IPB Ing Mokoginta yang telah melaporkan kasus perampasan tanah yang dialaminya sejak 4 tahun lalu. <br /> <br />Ing Mokoginta mengaku kecewa karena belum ada tersangka yang diperiksa oleh penyidik Polda Sulawesi Utara soal tanahnya. <br /> <br />Padahal SPDP atau Surat Perintah Dimulainya Penyidikan sudah terbit sejak tanggal 27 April 2021. <br /> <br />Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung. <br /> <br />
