Surprise Me!

Jokowi Minta Universitas Tak Halangi Mahasiswa untuk Berekspresi

2021-06-30 516 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV Presiden Joko Widodo tanggapi kritikan yang disampaikan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia. <br /> <br />Hal ini disampaikan Presiden Joko Widodo dalam video singkat dalam merespon kritikan BEM UI Kompleks Istana Kepresidenan, Selasa (29/6) <br /> <br />Jokowi menilai hal ini merupakan hal biasa dalam negara demokrasi dan mengimbau pihak universitas tidak perlu menghalangi mahasiswa untuk berekspresi. <br /> <br />"Saya kira ini bentuk ekspresi mahasiswa dan ini negara demokrasi, Jadi kritik itu ya boleh-boleh saja dan Universitas tidak perlu menghalangi mahasiswa untuk berekspresi," ujar Jokowi. <br /> <br />Meski begitu, Presiden Jokowi meminta kritik yang disampaikan kepada dirinya maupun kepemerintahan ditunjukkan dengan tata krama dan kesopansantunan. <br /> <br />"Tapi juga ingat kita ini memiliki budaya tata krama, memiliki budaya kesopansantunan ya," ujarnya. <br /> <br />Sebelumnya, Juru Bicara Presiden Fadjroel Rachman mengatakan Pimpinan Universitas Indonesia harus bertanggungjawab atas unggahan yang dilakukan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UI terhadap Presiden Joko Widodo. <br /> <br />Video Editor: Faqih Fisabilillah <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon