JEMBER, KOMPAS.TV - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jember Jawa Timur beserta 11 pegawai lainnya, terpapar virus corona. Kondisi mereka telah berangsur membaik, namun diharuskan isolasi mandiri. <br /> <br />Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jember, Wiwik Supartiwi beserta 11 orang pegawainya terkonfirmasi positif Covid-19, setelah menjalani tes swab sebanyak 2 kali pada Jumat (02/07/2021). Tingginya intensitas bertemu pasien Covid-19 membuat mereka mudah tertular virus corona. <br /> <br />Menurut Bupati Jember, Hendy Siswanto, kondisi mereka sudah berangsur membaik dan menjalani isolasi mandiri, karena tidak merasakan gejala terpapar virus corona. <br /> <br />Untuk menghindari penularan, kehadiran pegawai di Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten jember dibatasi 50 persen dari jumlah keseluruhan pegawai dan seluruh ruangan disemprot disinfektan. <br /> <br /> <br /> <br />#PegawaiPemerintah #PejabatPemerintah #PositifCovid-19 #DinasKesehatan #Jember <br /> <br /> <br /> <br />
