JAKARTA, KOMPAS.TV - Bank dunia atau World Bank memasukkan Indonesia ke negara penghasilan menengah ke bawah alias lower middle income country. <br /> <br />Posisi ini turun kelas. Sebab pada 1 Juli 2020 atau tepatnya setahun lalu, bank dunia menaikkan status Indonesia menjadi upper middle income country atau negara berpenghasilan menengah atas. <br /> <br />Penurunan kelas ini disebabkan gross national income per kapita Indonesia tahun 2020 turun menjadi 3.870 dollar dari GNI per kapita pada tahun 2019 yang sebesar 4.050 dollar Amerika Serikat. <br /> <br />Ekonom mengingatkan penurunan kelas ini berpotensi menaikkan bunga utang Indonesia ke depan. Situasi yang tidak menguntungkan saat Covid-19 tidak terkendali. <br /> <br /> <br /> <br /> <br />
