KOMPAS.TV - Tim penyelamat berupaya menolong korban dari puing sebuah bangunan hotel yang runtuh di Kota Suzhou, China. <br /> <br />Kejadian hotel runtuh di Provinsi Jiangsu itu menyebabkan delapan orang meninggal dunia. <br /> <br />Sebuah hotel di Distrik Wujiang, Suzhou, roboh saat dini hari. Lebih dari 650 personel dikerahkan mencari sembilan korban yang hilang. <br /> <br />Tim SAR mewaspadai juga adanya keruntuhan sekunder karena tidak adanya mesin besar yang dibawa. <br /> <br />Detektor kehidupan dan mesin pemotong logam dipakai para petugas untuk mencari korban ditambah dengan anjing pelacak. <br /> <br />Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung. <br /> <br />
