KOMPAS.TV - Pengusaha asal Kota Langsa, Aceh memberikan bantuan dana sebesar 2 triliun rupiah untuk penanganan covid-19 di Sumatera Selatan. <br /> <br />Bantuan ini diserahkan oleh pihak keluarga di kantor Polda Sumatera Selatan. <br /> <br />Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan mendapat bantuan dana hibah sebesar 2 triliun rupiah dari keluarga almarhum Akidi Tio. <br /> <br />Akidio Tio merupakan pengusaha asal Kota Langsa, Aceh yang bergerak di bidang pembangunan dan kontraktor. <br /> <br />Sebelum meninggal, mendiang Akidi Tio berpesan pada anak-anaknya agar membantu warga yang kesulitan di tengah pandemi covid-19. <br /> <br />Bantuan dana ini diberikan kepada Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan untuk membantu penanggulangan covid-19 di Sumatera Selatan. <br /> <br />Bantuan ini diserahkan langsung oleh perwakilan keluarga di kantor Polda Sumatera Selatan. <br /> <br />Sementara itu, Kapolda Sumatera Selatan menyatakan akan membentuk tim ahli dari sejumlah stakeholder untuk pengalokasian bantuan ini, agar dapat dibagikan secara merata dan tepat sasaran. <br /> <br />Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru yang menyaksikan proses serah terima dana bantuan dari keluarga Akidi Tio menyatakan, jajarannya juga akan membantu proses penyalurannya jika diminta. <br /> <br />Upaya yang dilakukan keluarga Akidi Tio merupakan tindakan yang patut diapresiasi, terlebih di masa pandemi saat ini banyak warga yang terdampak dan membutuhkan bantuan dari sesama masyarakat. <br /> <br />
