KOMPAS.TV - Ganda Putri Indonesia, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu melaju ke Final Olimpiade Tokyo 2020. Greysia dan Apriyani melaju ke final seusai menang atas ganda putri dari Korea Selatan. <br /> <br />Pasangan ganda putri Greysia/Apriyani menang dua game langsung dalam pertandingan yang berdurasi 71 menit. <br /> <br />Kemenangan ini membuat Greysia dan Apriyani mencatatkan sejarah sebagai Ganda Putri Badminton indonesia pertama yang berhasil melaju ke final olimpiade. <br /> <br />Kemenangan juga diraih pemain tunggal putra Anthony Ginting yang lolos ke Semifinal Tunggal Putra Olimpiade Tokyo 2020 setelah mengalahkan pemain Denmark Anders Antonsen. <br /> <br />Sukses Anthony melangkah ke semifinal mengakhiri rekor buruk nomor tunggal putra Indonesia di olimpiade. <br /> <br />Anthony Ginting menjadi tunggal putra pertama Indonesia yang mampu melangkah ke semifinal olimpiade dalam 17 tahun terakhir. <br /> <br />Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung. <br /> <br />
