KOMPAS.TV - Penambahan kasus corona Riau mengkhawatirkan. Dalam sehari, penambahan kasus corona Riau mencapai angka 1.000 lebih. <br /> <br />Dengan peningkatan kasus corona ini, ruangan-ruangan isolasi ICU rumah sakit rujukan corona pun sudah terisi mencapai 90 persen. <br /> <br />Tingginya peningkatan corona Riau pun membuat tenaga kesehatan banyak menjalani perawatan, baik di rumah sakit maupun menjalani isolasi mandiri akibat corona. <br /> <br />Untuk itu, Satgas Covid-19 Riau berharap vaksinasi corona tahap ketiga segera didistribusikan terhadap tenaga kesehatan. <br /> <br /> <br /> <br />Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung. <br /> <br />
