BOGOR, KOMPAS.TV - Tiba-tiba terjatuh dari motor, seorang pengendara motor tewas karena tertabrak mobil truk sampah yang melaju dari arah belakang. <br /> <br />Peristiwa ini terjadi di Kota Bogor, Jawa Barat dan sempat membuat arus lalu lintas tersendat. <br /> <br />Seorang pengendara motor meninggal dunia usai terlindas truk sampah di ruas Jalan Abdullah Bin Nuh, Kota Bogor. <br /> <br />Berdasarkan keterangan saksi, pengendara motor tiba-tiba terjatuh dijalan kemudian dari arah belakang melintas truk sampah melindasnya hingga tewas ditempat. <br /> <br />Inilah kondisi pengendara motor yang tewas ditempat, akibat terlindas truk sampah diruas jalan Abdullah Bin Nuh, Kota Bogor. <br /> <br />Berdasarkan keterangan saksi, pengendara motor yang belum diketahui identitasnya ini. <br /> <br />Menaiki motor matic dengan nomer polisi F 5690 BT dari arah Jambu Dua menuju Yasmin. <br /> <br />Tiba-tiba didalam perjalanan, korban yang berjenis kelamin laki-laki ini terjatuh dijalan. Kemudian dari arah belakang melintas truk sampah dan melindas korban hingga tewas ditempat. <br /> <br />Usai dievakuasi, selanjutnya jasad korban langsung dibawa petugas ke RSUD Kota Bogor. <br /> <br />Sementara itu, kasus tersebut kini tengah ditangani Unit Laka Polresta Bogor Kota. <br /> <br />
