DELISERDANG, KOMPAS.TV - Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono meninjau pelaksanaan vaksinasi di gedung serba guna di Jalan Williem Iskandar. Vaksinasi ini sendiri diikuti ribuan warga termasuk kalangan pelajar. <br /> <br />Sedikitnya 2000 warga yang menerima vaksin, baik itu vaksin dosis satu maupun dosis dua, mengikuti vaksinasi yang di gelar Polda Sumatera Utara dan Polrestabes Medan. <br /> <br />Dari ribuan warga penerima vaksin terdapat diantaranya ratusan pelajar yang terlihat sangat antusias untuk divaksin. <br /> <br />Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono berpesan agar warga masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan meskipun sudah divaksin. <br /> <br />Selain meninjau vaksinasi Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono juga meninjau lokasi isolasi terpusat di Kota Medan (*) <br /> <br /> <br /> <br />#polri #vaksin #covid #pandemi #sumaterautara #sumut #medan #beritamedan #beritadaerah <br /> <br /> <br /> <br />
