JAKARTA, KOMPAS.TV Mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono menjadi sorotan di Media Sosial Twitter karena lukisannya. <br /> <br />Hal ini diungkap oleh Wasekjen Partai Demokrat, Jansen Sitindaon melalui cuitannya di akun Twitter @jansen_jsp pada Sabtu (7/8) Kemarin. <br /> <br />Dalam unggahannya terlihat SBY berdiri di samping lukisannya mengenakan baju berwarna hitam dipadukan dengan celana abu-abu serta topi hitam. <br /> <br />Dalam keterangannya, SBY memamerkan lukisan terbarunya pada pagi ini. <br /> <br />"Fresh dari studio beliau. Lukisan terbaru pak SBY pagi ini. Saya tanya uda Ossy apa judulnya "Debur Ombak Di Pantai Pacitan".tulisnya. <br /> <br />Jansen juga menunjukkan lukisan lain karya SBY yang beberapa lukisannya ternyata banyak terilhami dari kota kelahirannya Pacitan. <br /> <br />Saya sudah lihat bbrp lukisan pak SBY yg lahir selama pandemi ini, memang banyak "diilhami Pacitan" tempat kelahirannya yg memang indah sekali banyak pantai dan gunung-gunung," tutur Jansen. <br /> <br />"Termasuk pak SBY sdh melahirkan 2 lukisan ttg "Merapi" yg dulu dekat dgn kesehariannya sbg Danrem Jogya," tambahnya. <br /> <br />Jansen juga menjelaskan kegiatan melukis ini sudah dilakoni SBY selama PPKM. <br /> <br />"Inilah kegiatan pak SBY selama menjalani PPKM ini dan hari tuanya. Melukis di studio di Cikeas," tulis Jansen dalam Instagram Pribadi Miliknya @Jansensitiandaon. <br /> <br />Video Editor: Mukhammad Rengga <br /> <br />
