Surprise Me!

Ibu di Magelang Beli Ponsel Pakai Uang Receh untuk Anaknya Belajar Daring, Hasil Nabung 2 Tahun

2021-08-12 0 Dailymotion

TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang ibu bernama Rismiyati (36) earga Kabupaten Magelang, Jawa Tengah mendadak viral di media sosial. <br /><br />Ia viral lantran membeli sebuah ponsel baru untuk anaknya belajar daring menggunakan uang receh. <br /><br />Rismayati menceritakan, uang tersebut adalah hasil tabungan dua anaknya yaitu Ahmad Fardan Azzmi dan Sofia Ghoyatin Nafisah selama dua tahun. <br /><br />Rismayati menceritakan, celengan milik anak pertamanya sudah penuh, tetapi milik adiknya masih belum penuh. <br /><br />Lalu dua celengan tersebut dibongkat dan bila ditotal hasilnya mencapai hampir Rp2 juta. <br /><br />“Iya (menabung) hampir 2 tahun. Punya Mas Dan celengannya penuh. Kalau yang adiknya ya kurang sedikit penuh. Kalau ditotal ada hampir Rp 2 juta, ada receh, ada kertasnya juga banyak," katanya. <br /><br />Dikutip dari Kompas.com, Kamis (12/8/2021), Rismayati mengatakan, selama ini memiliki sati ponsel di rumah yang digunakan bersama-sama. <br /><br />Kini anak bungsunya sudah masuk Sekolah Dasar dan pembelajaran masih dilakukan secara daring. <br /><br />Sehingga ponsel tersebut memorinya sangat cepat penuh. <br /><br />Ia mengatakan, satu ponsel itu digunakan bergantian, tetapi tak jarang anak-anaknya berebut. <br /><br />"Kami punya ponsel satu, memorinya sudah penuh jadi tidak bisa buat sekolah, susah. Selama ini kami gantian pakai hp, kadang ya rebutan," ujarnya. <br /><br />Sudah lama Rismiyati ingin membeli ponsel baru agar anaknya bisa belajar dengan lebih baik, tetapi kondisi ekonominya masih sulit. <br /><br />Hingga akhirnya mereka membongkar celengan. <br /><br />Sementara itu, Mushokib (40), suami Rismiyati, mengatakan, kedua anaknya memang suka menabung. <br /><br />Setiap berangkat sekolah, kedua anaknya itu hanya meminta uang jajan darinya Rp2 ribu. <br /><br />Uang saku tersebut tidak dihabiskan oleh mereka, tapi disisihkan Rp 1.000 untuk ditabung. <br /><br />Bahkan, anak sulungnya hampir tidak pernah merengek meminta apa pun dari kedua orangtuanya.<br /><br />Bila menginginkan sesuatu, Fardan selalu menunggu hingga ia dan sang istri memiliki uang. <br /><br />Bahkan kadang, Fardan mempersilakan sang ayah dan sang ibu untuk membongkar celengannya untuk kebutuhan keluarga. <br /><br />"Kalau ingin sesuatu dia rela menunggu sampai kami punya uang. Atau kadang dia mempersilakan uang celengannya buat kami," katanya.<br /><br />Lalu, sebelum membeli ponsel, Fardan yang meminta sendiri untuk membongkar celengan itu.<br /><br />Rusmiyati mengaku tak menyangka ada yang merekamnya saat membeli ponsel menggunakan tabungan sang anak. <br /><br />Ia hanya tau difoto saja, bukan divideo. <br /><br />Sementara itu, Kepala Toko Mahkota Ponsel Kecamatan Salaman, Enjang Setiyono membenarkan jika Rismiyati dan anak-anaknya membeli ponsel di tokonya, Minggu (8/8/2021).<br /><br />Enjang menjelaskan, saat itu Rismiyati membeli sebuah ponsel seharga Rp1,7 juta menggunakan uang receh. <br /><br />Sang ibu sempat menanyakan apakah boleh membayar uang receh, lalu Enjang mempersilakannya dan menghitung uang tersebut bersama-sama. <br /><br />(Tribun-Video.com/Kompas.com)<br /><br />Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cerita di Balik Seorang Ibu Beli Ponsel dengan Uang Receh untuk Anak Belajar D

Buy Now on CodeCanyon