KOMPAS.TV - Mengingat jasa para pahlawan dengan merawat semangat Kebhinekaan, Semen Padang FC gelar lomba 17-an. <br /> <br />Penuh keceriaan dalam nostalgia beragam perlombaan tradisional, skuad Semen Padang FC larut semangat kebersamaan. <br /> <br />Menjaga semangat kebersamaan dan kekompakan para pemain, Semen Padang FC gelar perlombaan 17an dalam rangka peringatan HUT RI Ke-76 tahun. <br /> <br />Sebelum memulai perlombaan, seluruh pemain dan tim pelatih melakukan hormat bendera sembari mengumandangkan lagu Indonesia Raya sebagai wujud penghormatan terhadap jasa para pahlawan. <br /> <br />Digelar internal dengan kesederhanaan karena pandemi, hal tersebut tidak mengurangi nilai kecerian dari perlombaan ini. Penuh semangat Vendry Mofu dan kolega mengikuti setiap perlombaan. <br /> <br />Mulai dari lomba makan kerupuk, balap kelereng, mencari koin dalam tepung, dan perlombaan tembak penalti. <br /> <br />Dengan semua persiapan yang telah dilakukan, secara umum skuad yang dijuluki Kabau Sirah ini sudah siap 100% dalam mengarungi musim Liga 2 2021 yang akan datang. <br /> <br />
