MEDAN, KOMPAS.TV - Sepekan setelah Wali Kota Medan Bobby Nasution berkantor di Kecamatan Medan Helvetia yang masuk zona merah, angka penyebaran Covid-19 menurun drastis di Kecamatan Medan Helvetia. <br /> <br />Wali Kota Medan meminta seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) bertanggung jawab penanganan Covid-19 di 21 kecamatan yang ada. <br /> <br />Sejak berkantor di Kecamatan Medan Helvetia, Wali Kota Medan Bobby Nasution memang terus menggelar berbagai pertemuan dengan sejumlah instansi terkait untuk menurunkan angka penyebaran Covid-19. Hasilnya jumlah pasien positif di Kecamatan Medan Helvetia berangsur menurun. <br /> <br />Hal ini salah satunya dikarenakan seluruh perangkat Kecamatan Medan Helvetia dibantu TNI/Polri telah melaksanakan empat poin yang diinstruksikan presiden yakni pembatasan mobilitas, melaksanakan tracing dan testing melakukan isolasi dan vaksinasi menyeluruh. <br /> <br />Dari instruksi tersebut pembatasan mobilitas yang awalnya hanya dua titik, di Kecamatan Medan Helvetia kini ada enam titik pembatasan di lokasi-lokasi yang masih mobilitas warganya masih tinggi. <br /> <br />Selain itu pelaksanaan razia dan tes swab antigen di lokasi yang melanggar protokol kesehatan juga terus dilakukan. (*) <br /> <br /> <br /> <br />#walikota #bobbynasution #balaikota #covid #sumaterautara #sumut #medan #beritamedan #beritadaerah <br /> <br /> <br /> <br />
