Surprise Me!

Kisruh Jual Beli Jabatan, Pukat UGM: Korupsi di Daerah Masih Berjalan Bahkan di Level Kades

2021-08-31 5 Dailymotion

KOMPAS.TV - Bupati Probolinggo, Jawa Timur dan suaminya yang anggota DPR RI terjerat OTT KPK. 10 orang diduga tertangkap tangan dalam OTT ini dan masih diselidiki intensif penyelidik KPK. <br /> <br />Bupati Probolinggo beserta suaminya dibawa oleh penyidik KPK dengan pengawalan ketat dari Brimob Polda Jatim ke Bandara Udara Juanda Surabaya menuju ke Jakarta <br /> <br />Keduanya tak mau menjawab pertanyaan awak media memilih bungkam dan langsung masuk ke dalam bus milik Polda Jawa Timur. <br /> <br />Bupati Puput Tantriana Sari dan suaminya yang juga anggota DPR dari Fraksi Nasdem berangkat dari Polda Jawa Timur, sekitar pukul 12 siang. <br /> <br />Juru Bicara KPK Ali Fikri menyebut, operasi tangkap tangan yang dilakukan terkait tindak pidana korupsi di lingkungan Pemprov Jawa Timur. <br /> <br />Peneliti Pusat Kajian Antikorupsi Fakultas Hukum UGM Zaenuri Rohman mengatakan, di daerah korupsi masih terus berjalan dengan modus-modus lama bahkan level kades masih diperjual belikan. <br /> <br />Zaenuri menyebut, 3 modus utama korupsi di daerah adalah, pengadaan barang dan jasa, jual beli perizinan, dan jual beli jabatan. <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon