PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Salah satu Puskesmas yang dibanjiri ibu hamil adalah Puskesmas Singorojo 2 Kendal. Ratusan ibu hamil memadati sejumlah ruangan Puskesmas untuk mendapatkan vaksin Covid-19. <br /> <br /> <br /> <br />Namun karena terbatasnya jumlah vaksin, pihak Puskesmas terpaksa memberikan syarat khusus. Mereka yang mendapatkan prioritas vaksin adalah ibu hamil yang telah berusia 13 hingga 33 minggu usia kandungan. <br /> <br /> <br /> <br />Salah satu ibu hamil asal Kecamatan Singorojo mengaku lega setelah mendapatkan vaksinasi Covid-19. Pasalnya ibu hamil merupakan salah satu kategori orang yang berisiko tinggi terhadap penularan Covid-19. <br /> <br /> <br /> <br />Sementara itu, Kepala UPTD Puskesmas Singorojo 2 Anik Eko Sulistyowati mengungkapkan, vaksinasi tahap pertama untuk ibu hamil di wilayah Singorojo Kendal akan dilakukan secara bertahap. Untuk sementara ibu hamil yang mendapatkan vaksin sejumlah 84 orang. <br /> <br /> <br /> <br />Rencananya vaksinasi ibu hamil akan digelar hingga beberapa hari kedepan dengan menyasar sekitar 4.500 ibu hamil di seluruh Kabupaten Kendal. <br /> <br />
