KOMPAS.TV - Penyerangan dilakukan segerombolan orang bersepeda motor di Jalan Raya Lapangan Tembak, Ciracas, Jakarta Timur pada Sabtu malam. Empat orang warga terluka akibat peristiwa ini. <br /> <br />Jalan Raya Lapangan Tembak di Ciracas Jakarta Timur ini tiba tiba ramai. <br /> <br />Sekelompok orang yang diduga adalah geng motor melakukan penyerangan secara membabi buta. Peristiwa pada sabtu malam ini pun mengejutkan warga sekitar. <br /> <br />Hingga kini belum diketahui apa alasan penyerangan geng motor ini. <br /> <br />Baca Juga Puluhan Remaja Anggota Geng Motor Serang Warga di Kabupaten Bekasi di https://www.kompas.tv/article/204471/puluhan-remaja-anggota-geng-motor-serang-warga-di-kabupaten-bekasi <br /> <br />Namun akibat penyerangan, empat orang warga mengalami luka luka. Salah satunya bahkan mendapatkan luka akibat ditusuk senjata tajam. <br /> <br />Saat ini polisi masih mengumpulkan sejumlah bukti diantaranya rekaman CCTV di sekitar lokasi untuk mengetahui identitas para pelaku. <br /> <br />Mereka juga telah memeriksa sejumlah saksi terkait peristiwa penyerangan itu. <br /> <br />Warga berharap para pelaku dapat segera ditangkap agar kejadian yang meresahkan itu tak terulang kembali. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/216291/kejam-4-orang-terluka-akibat-serangan-geng-motor
